Lebih Memfokuskan Pembangunan Fisik Di Ibu Kota Intan Jaya – Sugapa 2022

SUGAPA – Di tahun anggaran 2022 ini, Pemerintah Kabupaten Intan Jaya masih fokus pada pembangunan fisik. Dengan situasi daerah saat ini, fokus pembangunan lebih berada di ibukota Kabupaten Intan Jaya di Sugapa. Namun tidak menutup kemungkinan juga pembangunan fisik dilakukan di distrik-distrik lainnya di luar ibukota kabupaten.

Seperti dikatakan Bupati Intan Jaya, Natalis Tabuni, SS, M.Si, kepada Papuapos Nabire beberapa waktu lalu, fokus pembangunan tetap pembangunan fisik secara selektif. Fokus pembangunan di ibukota kabupaten yakni Sugapa, karena faktor keamanan.

“Tetapi ada juga pembangunan di sejumlah distrik di luar ibukota kabupaten yang juga berjalan. Misalnya seperti di Distrik Homeo bisa berjalan, karena komunikasi kedua belah pihaknya baik. Pendekatan-pendekatan seperti ini pemerintah daerah lakukan, siapapun kontraktor boleh masuk atau OPD kegiatan boleh masuk di wilayah tertentu tapi bangun komunikasi baik dengan mereka semua. Baik TNI, Kepolisian yang ada di situ dan termasuk mereka yang berseberangan pikiran dengan kita. Rangkul mereka dan bicarakan baik-baik sehingga pekerjaan yang jalan itu mereka jaga,” papar Bupati Natalis Tabuni.

Hal ini sudah terbukti bisa berjalan dengan baik. Seperti misalnya juga di Distrik Wandai pembangunan bisa berjalan, Distrik Hitadipa juga berjalan, di Distrik Homeo alat berat juga masih beroperasi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *